News Update :
Home » , , » Lomba Lari 5 Km Kelas Dunia Digelar di Jakarta

Lomba Lari 5 Km Kelas Dunia Digelar di Jakarta

Penulis : Citey Soe on Tuesday, December 3, 2013 | 11:22 PM

berita-unik-indo.blogspot.com, Jakarta - The Color Run, lomba lari 5 km yang unik dan sudah terkenal di dunia, akan hadir di Jakarta. Lomba tersebut digelar 24 Januari 2014 mendatang di Parkir Timur Senayan.The Color Run menekankan unsur kesehatan, kebahagiaan dan ekspresi diri. Semua lapisan masyarakat dari segala usia dan kemampuan boleh bergabung menjadi kanvas bergerak dan lari melalui empat zona warna yang berbeda.Suasana seru diiringi musik mengikuti para pelari yang akan disiram dari kepala sampai kaki dengan beraneka bubuk warna. Kemeriahan ini terus berlanjut hingga garis finish dengan 'Color Festival', menggunakan berbagai macam bubuk warna untuk menciptakan kesempatan foto seperti pelangi dan merekam kenangan yang yang tak akan terlupakan ini.'CIMB Niaga merasa bangga dapat membawa lomba lari yang unik ini ke Indonesia. The Color Run merupakan ajang lari yang fenomenal dan kami berharap dapat mengulang kesuksesan seperti di negara lain,' kata Arwin Rasyid, Presiden Direktur CIMB Niaga.'Dengan menargetkan partisipasi dari seluruh lapisan masyarakat, acara ini sesuai dengan komitmen kami untuk menyediakan layanan perbankan terbaik kepada semua segmen pelanggan, termasuk bisnis, keluarga dan generasi muda bangsa,' ia menutup.The Color Run dipersembahkan bagi semua kalangan. Kegiatan ini memberikan kesempatan para pelari pemula untuk meninggalkan norma-norma sosial dan ikut berlari tanpa harus banyak berlatih seperti halnya acara lari pada umumnya. Dengan tidak adanya pemenang atau penghitungan waktu, hanya ada satu aturan untuk acara ini bersenang-senang.


Share this article :

Post a Comment

 
Home
Copyright © 2013. Berita Unik Indonesia . All Rights Reserved.